Pokja REDD+ Kalimantan Barat (Pokja REDD+ Kalbar) mengadakan lokakarya dengan tema Pengarusutamaan REDD+ dalam konteks Pembangunan Berkelanjutan di Provinsi Kalimantan Barat pada tanggal 19 April. Lokakarya ini bertujuan untuk menyampaikan perkembangan dan inisitif pelaksanaan REDD+ ditingkat sub nasional kepada para pihak serta menyosialisasikan peraturan menteri kehutanan terkait pelaksanaan REDD+. 120 peserta yang berasal dari organisasi perangkat daerah lingkup provinsi Kalimantan Barat hadir dalam acara tersebut. Kegiatan ini terselenggara atas kerja sama Pokja REDD+ Kalbar yang didukung oleh IJREDD (Indonesia-Jepang REDD), IDH dan FORCLIME.
Lokakarya ini diakhiri dengan menyusun rumusan pelaksanaan REDD+ di Provinsi Kalimantan Barat yang kemudian diadopsi ke dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).
Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:
Jumtani, Koordinator Provinsi Kalimantan Barat
Klothilde Sikun, Advisor Teknis GIS