1 / 3

FORCLIME

 Forests and Climate Change Programme
 Technical Cooperation (TC Module)
2 / 3

FORCLIME

 Forests and Climate Change Programme
 Technical Cooperation (TC Module)
3 / 3

FORCLIME

 Forests and Climate Change Programme
 Technical Cooperation (TC Module)

2021 10 27 Day 1 Opening Agenda TOT FPIC

Universitas Ottow Geissler, didukung FORCLIME, mengadakan pelatihan pelatih (Training of Trainers-ToT) bagi siswa dan akademisi universitas tersebut pada tanggal 27 hingga 30 Oktober 2021 di Kota Jayapura, Provinsi Papua. ToT ini dilaksanakan untuk mendukung Universitas Ottow Geissler dalam rangka mendirikan Hutan Pendidikan di wilayah Pasir 6 Jayapura Utara, yang berada di wilayah masyarakat adat Necheibe Ormu.

Kegiatan pelatihan bagi Civitas Academica, terutama Tim yang terlibat dalam pendirian Hutan Pendidikan, dilakukan agar memberikan tambahan keterampilan mendasar yang wajib dipahami dan dikuasai tentang bagaimana memfasilitasi sebuah proses kesepakatan yang baik, terbuka, terinformasi dengan lengkap dan partisipatif untuk mendapatkan kesepakatan bersama. Persetujuan atas dasar informasi yang baik dan komperhensif perlu disampaikan kepada masyarakat tentang manfaat dan dampak ketika program dijalankan.

“Saya berharap Training of Trainers FPIC ini dapat menghasilkan trainer dan dapat diaplikasikan secara nyata”, kata Dekan Fakultas Pertanian, Kehutanan dan Kelautan Universitas Ottow Geissler Papua, Ir. Simon H. Nenepath, M.Si., dalam sambutannya.

Untuk informasi yang lebih lanjut, silakan hubungi:
Ruben Yogi, Advisor Junior bidang GIS dan pemetaan hutan
Mohammad Sidiq, Manajer bidang strategis, pengelolaan hutan lestari dan koordinator Provinsi Papua dan Papua Barat

in cooperation with ministry of forestry and environment Didukung oleh:
Cooperation - Republic of Indonesia and Federal Republic of GermanyImplemented-by-giz